PT. Basana Indah adalah salah satu Kontraktor Partisi Dan Plafon Gypsum yang ada di Jakarta. Sejak tahun 2009 kami sudah mengerjakan berbagai pekerjaan pemasangan partisi gypsum, plafon gypsum dan dinding gypsum atau stick on wall.

Pada pekerjaan dinding gypsum atau stick on wall, papan gypsum yang digunakan berbeda dengan papan gypsum yang digunakan untuk plafon maupun partisi gypsum. Papan gypsum yang digunakan jenis Moldstop, tebal 9mm. Untuk jenis pekerjaan ini, dinding batu bata atau bata ringan yang sudah dipasang tidak perlu lagi diplester dan diaci. Papan gypsum yang akan menyelesaikan finishing dari dinding tersebut. Dengan metode ini, dinding akan jauh lebih rata dibandingkan dengan finishing plester dan aci. Gelombang pada dinding akan lebih sedikit karena permukaan papan gypsum sudah sangat rata.

Sebelumnya, pekerjan akan menentukan titik atau garis lurus untuk memastikan pemasangan papan gypsum lurus dan rata. Alat yang digunakan adalah sinar laser. Kemudian dinding batu akan ditempeli dengan lem atau bond khusus yang diproduksi oleh Jayaboral. Setelah lem tertempel dengan baik, papan gypsum direkatkan pada dinding, lalu pekerja akan menekan papan gypsum menggunakan palu karet.

Plafon gypsum menggunakan rangka hollow, lebih baik hollow galvanis agar awet karena tahan karat. Bila menginginkan plafon gypsum yang kedap suara, maka gunakanlah Jayabell. Dalam system ini, gypsum digunakan dua lapis. Di lapis pertama menggunakan papan gypsum tebal 12mm dan lapis kedua menggunakan gypsum Jayabell. Setelah papan gypsum terpasang dengan baik dan rapih, celah antar gypsum dikompon, lalu diamplas dan kemudian dicat.

Selain mengerjakan pekerjaan partisi gypsu, plafon gypsum, stick on wall gypsum, kami juga mengerjakan pekerjaan interior lainnya seperti pekerjaan partisi kaca tempered pakai kusen maupun tanpa kusen, pintu kaca tempered frameless maupun pakai frame, pembuatan furniture, juga membangun rumah atau bangunan lainnya mulai dari awal hingga siap huni. Kami mengerjakan mulai dari design hingga terwujud baik dan siap digunakan.

Dengan pengalaman yang kami miliki sejak tahun 2009, kami dapat memberikan yang terbaik bagi Anda seputar pekerjaan partisi gypsum dan pekerjaan interior lainnya. Kami melayani pekerjaan di sekitar Jakarta, Bekasi, Bogor, Depok, Tangerang dan lain-lain. Klik di sini untuk melihat salah satu proyek yang sudah kami kerjakan dan selesai dengan baik.

Bila suatu saati Anda membutuhkan jasa kami, kami siap melayani Anda. Hubungi kami di nomor telpon yang tercantum di bawah ini. Salam membangun…
PT. Basana Indah
Jl. Bekasi Timur Raya No. 7, Jatinegara Kaum, Jakarta Timur
Telp : +622121381245, +62817428484 +6282298872224, +6281282300524 (WhatsApp).
[email protected], www.aluminiumkaca.net, www.kontraktoracp.net, www.basanaindah.com
Leave a Comment